Hal Tak Terduga Pada 2025ku
Kehamilan yang tak terduga, membuat prasangka pada yang di Atas menjadi-jadi. Kenapa ya tak disangka tak dinyana, anugrah ini hadir. Kukira, dua anak cukup, namun Allah menambahnya. Beberapa hari sebelum ku cek kehamilan, aku hanya membatin, kenapa rasa mual ini menghiggapi hariku lagi, badan capai tak terdefinisi, padahal makanku tak pernah kurang.
Saat itu aku sedang gencar olahraga, jalan cepat yang rutin, senam kecil hampir setiap hari, dan sedikit menjaga pola makan. Lalu heranku muncul, saat datang bulan tak kunjung menyapa. Kuberanikan diri periksa mandiri dan hasilnya sangat jelas, tidak ada samar, garis dua merah.
![]() |
| pipit hamil |
Aku terperanjat, menangis kemudian, karena sudah banyak rencana kebebasan yang ada di Kepala. Ahahaha, tapi baiklah, kuanggap ini hadiah indah dari Allah, yang mana bila kurasa-rasa, pasti ini hikmah yang tak terkira, rezeki yang akan menjadi pelengkap hidup.
Terima kasih, Allah.
![]() |
| pipit hamil |
Aku sempat berencana, 2026 ini kembali lagi aktif setelah targetku tahun sebelumnya tidak begini. Aku tau, waktu masih bisa dibagi dan diatur. Aku hanya perlu adaptasi lagi. Yang terpenting dalam pekerjaanku, target-target besar mulai sedikit terlaksana.
![]() |
| pipit hamil |
Aku berharap dalam hal berkeluarga, mendidik anak, juga tak akan keteteran, karena aku yakin, Allah mendampingiku.
Untuk perkara menghadapi kenyataan, aku tak banyak cerita. Aku hanya minta pendapat kepada dua orang senior yang pernah menghadapi kasus yang sama, dan aku melihat mereka adalah contoh yang tepat. Thx bu Padmi n Pak Penta, semoga sehat sekeluarga.
Tak ada yang harus disesali, karena emang siapa suruh gak langsung KB setelah lahiran anak kedua. Kupikir, gak akan kebobolan sih seperti pengalaman lahiran anak pertama lalu kedua, yang jaraknya lumayan lama. Hahahha
Jika kamu mengalaminya, rasakan dan periksakan segera. hiihihih
.jpeg)
.jpeg)

0 Response to "Hal Tak Terduga Pada 2025ku"
Post a Comment
Maturnuwun kunjungan dan komentarnya :D